Langsung ke konten utama

Curahan hati


Hampir 1 bulan ini saya tak henti-hentinya mengucap syukur.

Di tengah kondisi yang seperti sekarang, saya masih bisa diberikan kesempatan untuk belajar dari orang2 hebat.

Berawal dari info di grup sekolah, salah seorang guru memposting brosur pelatihan belajar menulis gratis dan bersertifikat.

Pertama melihat, saya langsung tertarik. Bukan tertarik sertifikat nya tetapi pada kata2 GRATIS nya..hehe..dan yang paling membuat tertarik adalah pelatihan belajar menulis dilakukan via online. Hanya melalui wa group.

Tentu kapan lagi akan ada kesempatan ini?Tanpa harus pergi, tanpa harus keluar uang sepeserpun, bisa belajar sesuatu yang memang dari dulu saya cari wadah yang seperti ini.

Jadilah saya masuk ke pelatihan tersebut dan terdaftar sebagai peserta menulis gelombang 8. Pesertanya ramai dan tidak pernah sepi komentar.

Wah dan benar adanya, keputusan saya untuk menimba ilmu disini sangat tepat. Saya tidak hanya bertemu narasumber yang super duper hebat, tetapi peserta yang bergabung juga sangat hebat.

Bagaimana tidak? Dari beliau beliau guru dan dosen yang bergabung di wa grup menulis ini dari segi umur lebih senior dari saya, dari segi kesibukan, lebih banyak kegiatan yang beliau ampu dan tangani. Tapi setiap malam selalu setia mendengarkan penjelasan dari narasumber dengan seksama.

Tidak hanya itu, keaktifan beliau2 juga patut diacungi jempol. Sungguh semangat belajarnya top markotop kalau saya bilang. Dan yang lebih hebat lagi, resume yang ditugaskan selalu tepat waktu dikumpulkan.

Begitu selesai penjelasan, pasti beliau2 berlomba untuk segera menyetorkan hasil resume yang sudah diposting di blog pribadinya.

Ditambah lagi, setiap om Jay mengajak untuk sekedar jagong lewat video conference dengan berbagai macam aplikasi, beliau2 dengan sigap mengikuti setiap arahan om Jay.

Padahal saya cuma beberapa kali ikut webinar om Jay, dan itupun kalau sempat..☺️ maklum emak emak banyak kesibukannya di rumah.

Benar2 saya merasa seperti butiran rempeyek melihat semangatnya mereka.  Melihat beliau para peserta grup belajar menulis ini. Saya belum ada apa2nya..harus belajar dari semangat mereka.

Umur, kesibukan, fasilitas yang mungkin terbatas tidak menyurutkan semangat beliau2 untuk belajar menulis bareng om Jay dkk.

Masya Allah.. beruntung sekali saya bertemu dan bisa kenal dengan orang2 hebat ini. ☺️

Usia boleh tua, semangat pembelajar tetap termuda..terima kasih bapak ibu semua ☺️

I love you all.

Penulis:
Noralia Purwa

Komentar

  1. I love u yo..
    Sya orang oertama yg jayuh cinta dg tulisan bu nora.. Hehe..mksiih yaak
    Tulisan ibu bgus2..

    BalasHapus
  2. Terima kasih ibu,,masih harus banyak belajar Bu,,yang lain masih jauh lebih bagus 😊

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

SECARIK PESAN OM JAY, MENULISLAH !!!

Menulis adalah seni merangkai kata menjadi sebuah kalimat, bagaimana membuat kalimat yang cantik sehingga dapat dilirik pembaca, dan bagaimana tulisan yang dihasilkan berhasil menggugah emosi pembaca. Tidak mudah memang.Menghasilkan suatu karya seni tulisan yang indah butuh banyak pengalaman dan jam terbang yang tinggi. Tetapi ini bukan hal yang tidak mungkin. Jika ada keinginan belajar, maka segalanya akan menjadi mungkin. Dari belajar menulis yang paling sederhana, cerita pribadi kita yang bisa kita tulis sebagai curahan hati, cerita apapun itu, entah itu penting atau tidak, tetap lah ditulis. Belajar dari banyak membaca karya orang lain. Ini penting untuk memperkaya diksi kita, mengenal gaya-gaya tulisan berbagai macam penulis, dan bisa juga sebagai latihan untuk memancing emosi kita. Selanjutnya belajar dari yang benar-benar pakar nya menulis. Ini harus ada penghubung yang bisa memfasilitasi kita untuk belajar dari para pakar menulis yang handal. Om Jay, founder komunitas sejuta

KIAT MEMBUKUKAN LAPORAN PTK

Karya ilmiah adalah laporan tertulis dan diterbitkan yang memaparkan hasil dari penelitian atau pengkajian yang telah dilakukan oleh seseorang atau sebuah tim dengan memenuhi kaidah dan etika keilmuan yang dikukuhkan dan ditaati oleh masyarakat keilmuan (Wikipedia). Terdapat berbagai macam karya ilmiah, diantaranya hasil seminar atau workshop, laporan penelitian, makalah, artikel atau jurnal penelitian dan lainnya. Skripsi, tesis, dan disertasi pun tergolong jenis karya ilmiah. Apapun tipe penelitian yang dilakukan, baik penelitian tindakan kelas (PTK), penelitian dan pengembangan (R&D), penelitian kualitatif ataupun penelitian eksperimen, jika dibuat dalam bentuk laporan penelitian maka disebut karya ilmiah. Salah satu jenis laporan penelitian yang sering dibuat oleh pengajar  adalah laporan penelitian tindakan kelas (PTK). PTK adalah suatu penelitian yang dilakukan dalam rangka untuk memperbaiki pembelajaran di dalam kelas.  Penelitian ini biasanya dilakukan oleh pengajar yang in

MENCIPTAKAN PEMBELAJARAN YANG EFEKTIF DARI RUMAH

Wabah Covid 19 yang belum tau kapan meredanya, membuat banyak pihak bertanya-tanya, kapan kondisi akan kembali normal seperti biasa? Tak terkecuali bagi dunia pendidikan. Selama pandemi Covid 19 menyerang, kegiatan di bidang pendidikan seakan lumpuh. Banyak kebijakan yang akhirnya membuat sektor ini mengambil langkah yang dilematis. Di satu sisi, melaksanakan anjuran dari pemerintah yang mengharuskan adanya social dan physical distancing guna menekan penyebaran virus Covid 19. Tapi di sisi lain, pembelajaran harus tetap terlaksana. Hak siswa untuk mendapatkan pengajaran harus tetap diterima. Akhirnya jalan tengahpun dilakukan. Pembelajaran jarak jauh dilaksanakan untuk mengatasi permasalahan ini. Namun pertanyaannya, bagaimana membuat pembelajaran yang efektif selama PJJ? Keputusan pelaksanan PJJ yang serba mendadak, membuat para pelaku pendidikan sangat tidak siap. Tidak hanya guru dan siswa, orang tua, kepala sekolah hingga pengambil kebijakan pendidikan lainnyapun mau tidak mau haru